Minggu, 28 September 2014

Reversal of Fortune (Movie - 2003)



Directed by Park Yong-woon (박용운)
Screenplay by Kim Seon-mi (김선미), Kwon So-yeon (권소연), Lee Jeong-seob (이정섭), Oh Hyeon-ri (오현리), Park Yong-woon (박용운), Yeo Ji-na (여지나)
•Comedy
110min | Release date in South Korea : 2003/06/13
Starring : Kim Seung-woo, Ha Ji-won, Kang Seong-jin


Synopsis :

Kang Seung-wan adalah mantan pemain golf. Semenjak ayahnya meninggal ia tidak lagi bermain golf. Kini ia bekerja di perusahaan yang bergerak dibidang jual beli saham. Namun nasibnya tidak seberuntung ketika ia bermain golf. Perusahaan yang ia tanamkan sahamnya mengalami kebangkrutan sehingga ia mengalami kerugian yang sangat besar, hutang dimana-mana, ia juga dikejar-kejar para gangster yang meminta kembali uangnya. Ia harus mengembalikan uangnya dalam waktu seminggu atau ia tidak akan bisa hidup lagi.

Di saat seperti itu tiba-tiba terjadi hal aneh. Ketika ia mengendarai mobilnya dengan sangat kencang di suatu lorong, ia berpapasan dengan orang yang berwajah mirip dengannya sedang mengendarai mobil mewah. Esoknya ia terbangun di sebuah taman. Dan anehnya orang-orang semua mengenalnya dan memanggil namanya. Wajahnya juga terpampang dimana-mana sebagai pemain golf profesional.

Ia seperti pindah ke dunia yang lain. Di dunianya sekarang semua serba bertentangan dari kehidupan ia yang sebelumnya. Kalau sebelumnya ia hidup dengan numpang di rumah adiknya, punya mobil yang butut, tidak ada yang peduli dengannya, tidak punya pacar, namun punya teman yang selalu memperhatikannya. Tapi di kehidupannya yang sekarang ia mempunyai segalanya. Rumah mewah, istri cantik, ketenaran, ayahnya masih hidup, dll. Sekilas nampaknya memang sempurna namun ternyata banyak orang disekitarnya yang membencinya. Istrinya minta cerai, temannya memusuhinya, ayahnya selalu saja mengaturnya, gosip-gosip miring mengenai perselingkuhannya, dan masih banyak lagi.

Namun walau begitu, ia berusaha memperbaiki hidupnya, ia mulai berlatih kembali bermain golf yang selama 13 tahun telah ia tinggalkan, ia mulai memperbaiki hubungannya dengan istrinya, ia juga mulai dekat kembali dengan sahabatnya, Ayahnya sudah tidak lagi mengaturnya. Kehidupannya mulai tertata kembali. Namun di saat semuanya mulai membaik, ia harus kembali ke kehidupannya yang lama.

Film ini tergolong film lama, tapi menurutku layak buat ditonton. Aku suka sama ide cerita film ini. Unik dan ngga biasa. Apalagi yang main Ha Ji Won si ratunya Movie. Aku nyebut dia gitu karena emang film yang udah dia mainin banyak banget. Yang jelas makna yang bisa aku ambil dari film ini adalah tidak ada kehidupan yang benar-benar sempurna. Sempurna atau ngga nya hidup kita tergantung bagaimana kita menyikapinya. Nilaiku untuk film ini adalah... 8.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar